Pj. Sekda Kalteng Buka Diklat Bela Negara Secara E-Learning di Lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2021
yd

Hai Kalteng - Palangka Raya - Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Prov. Kalteng, H. Nuryakin membuka Diklat Bela Negara secara E-Learning bagi PNS di Lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah secara virtual dari ruang kerjanya, Senin (18/10/2021). Diklat yang dilaksanakan di kantor BPSDM Prov. Kalteng ini diikuti oleh 36 peserta dan berlangsung selama 5 hari kerja, sejak tanggal 18 sampai 25 Oktober 2021.
Diklat Bela Negara dilaksanakan secara e-Learning, dimana seluruh program pembelajarannya dilakukan secara online dengan menggunakan aplikasi Zoom dan Learning Management System (LMS). Kepala BPSDM Prov. Kalteng Sri Widanarni menyatakan dalam laporannya, bahwa tujuan diklat ini adalah untuk membentuk kader PNS di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah agar memiliki sikap perilaku yang beriman dan bertaqwa, berbudi pekerti luhur, tangguh, serta berakhlak mulia, memiliki kesadaran bela negara yang berkemampuan, berketerampilan, serta berkualitas instruktur sebagai teladan dan penguat moral bagi Aparatur Sipil Negara di lingkup Perangkat Daerahnya masing-masing.
(Baca Juga : Sertifikasi Kompetensi Profesi Bagi Tenaga Kerja)

Sementara itu, Pj. Sekda Prov. Kalteng menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan pendekatan yang mengintegrasikan kemampuan agar para peserta dapat menerapkan keutuhan dan kekompakan yang harmonis dan humanis, serta bermakna bagi para peserta.

”Dengan demikian, melalui kegiatan seperti ini maka PNS sebagai peserta Diklat Bela Negara diharapkan dapat mengembangkan kemampuan dalam pembentukan pengetahuan dan keterampilan berdasarkan interaksi dengan lingkungan dan pengalaman dalam kehidupannya, sehingga menumbuhkan semangat dalam bekerja,” pungkas Nuryakin. (Sumber : Diskominfo kalteng)
- Tinggalkan Komentar